Pidie Jaya - Pasca banjir, Babinsa Koramil 22/Ulim Kodim 0102/Pidie Serda Hendriyanto bersama warga melaksanakan Gotong royong membersihkan sampah disaluran irigasi. Bertempat di Desa Bale Ulim Kecamatan Ulim Kabupaten Pidie Jaya. Sabtu (15/01/2022).
Hujan deras yang mengguyur pada beberapa hari lalu, mengakibatkan meluapnya aliran sungai di Desa Bale Ulim sehingga menyebabkan banjir di Desa tersebut. Namun setelah banjir surut, menyisakan sampah-sampah yang berserakan, baik di lingkungan rumah warga maupun di saluran irigasi.
Saat ditemui di lokasi, Serda Hendriyanto mengatakan. Kegiatan Gotong royong kali ini kami fokuskan pada pembersihan saluran irigasi dari sampah-sampah yang menumpuk akibat banjir yang terjadi beberapa hari yang lalu.
"Pembersihan ini perlu dilakukan, karena untuk mengantisipasi apabila kembali terjadi hujan deras, maka tidak menyebabkan aliran irigasi tersumbat yang dapat menyebabkan banjir kembali." Ujarnya.
Selain itu, menurutnya. Pembersihan ini juga dilakukan untuk menata lingkungan desa agar terlihat bersih dan rapih kembali pasca banjir.
Dirinya juga menghimbau kepada masyarakat, agar lebih peduli lagi dengan kebersihan lingkungan, karena selain membuat nyaman, lingkungan yang bersih juga dapat menghindarkan masyarakat dari bencana banjir dan tentunya dengan lingkungan yang bersih masyarakat dapat hidup dengan sehat." Ungkapnya.